Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Bupati Suhatri Bur Tutup Kegiatan HUT RI, Masyarakat Lestarikan Kesenian Minangkabau

Selasa, 22 Agustus 2023 | 11:49 WIB Last Updated 2023-08-22T04:49:14Z

Bupati Suhatri Bur Bersama H Asmar Labau Saat Acara

PADANGPARIAMAN ----   Bupati Padangpariaman Suhatri Bur sangat mendukung kegiatan masyarakat dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Repoblik Indonesia tahun 2023 di seluruh Kabupaten Padangpariaman. Apalagi masyarakat mengelar berbagai kegiatan , mulai kesenian dan pertandingan olahraga.


"Kita Pemkab Padangpariaman sangat apresiasi kegiatan tersebut. Sehingga pada setiap tahun masyarakat melaksanakan kegiatan tersebut, karena itu tanda kita merasakan hari kemerdkaan saat ini," kata Bupati Padangpariaman Suhatri Bur, kemarin, usai menutup kegiatan HUT tersebut di Pasar Basung,  Kecammatan V Koto Kampung Dalam


Apalagi katanya, dalam kegiatan penutupan  acara dilaksanakan penampilan kesenian minangkabau dari kalangan generasi muda Kecamatan V Koto Kampung. "Untuk memeriahkan kegiatan ini didukung penuh oleh salah seorang tokoh masyarakat setmpat H Asman Labau," kata Suhatri Bur.


Sehingga acara penutupan HUT RI jelasnya, semakin meriah, karena menampilkan kesenian minangkabau yang disukai masyarakat. "Kita Pemkab Padangpariaman sangat mendukung penampilan kesenian minangkabau ini," ujarnya.


Kenapa tidak katanya, kesenian minangkabau tidak akan hilang ditelan zaman, kalau seperti masyarakat Kecamatan V Koto Dalam ini melestarikannya. Sebab, masyarakat selalu melaksanakan kegiatan setiap ada kegiatan masyarakat.


 Apalagi katanya, dalam memeriahkan HUT RI juga dilaksanakan  panjat batang pinang ada pertandingan sepak bola antar anak magari Sikucur Induk. "KIta juga memberikan dan menyerahkan hadiah dalam kegiatan HUT RI kepada pemenangnya," tandasnya mengakhiri.(nn)




×
Berita Terbaru Update