Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Gotong Royong Bersihkan Nagari Setiap Saat, Menuju Padangpariaman Sehat

Senin, 16 Mei 2022 | 11:27 WIB Last Updated 2022-05-16T04:27:27Z

Ketua TP PKK Yusrita Suhatri Bur Saat Gontong Royong

PADANGPARIAMAN - Melaksanakan gontong royong bersama masyarakat Nagari Pauhkambar, Kecamatan Nan Sabaris, Padangpariaman menuju Padangpariaman sehat dan berjaya. 


Disamping Nagari bersih badan masyarakat yang melaksanakan gontong royong menjadi sehat, karena keringatnya keluar saat melaksanakannya.


"Jadi kita sangat mendukung kegiatan masyarakat yang bersama sama membersihkan Nagarinya. Apalagi masyarakat meluangkan waktunya , walau sibuk mereka melaksanakan gontong royong untuk menjaga kebersihan kampungnya," kata Ketua TP PKK Padangpariaman Yusrita Suhatri Bur, kemarin. 


Yusrita Suhatri Bur saat memulai dengan kegiatan goro bersama masyarakat di Nagari Pauhkambar, Kecamatan Nan Sabaris.


"KIta melaksanakan gontong royong ini sambil membina dasawisma seluruh Padangpariaman. Sebab, tak ada waktu yang terbuang sia-sia bagi saya dalam membangun Padangpariaman yang lebih baik lagi ke depannya," ujarnya.


Jadi katanya, ia sebagai Ketua TP-PKK Padangpariaman sangat mendukung semangat masyarakat yang rutin melakukan gontong royong demi keindahan nagarinya.


"Jikalau setiap masyarakat meluangkan waktu untuk membersihkan perkarangan sekitar rumahnya masing-masing, insyaallah tujuan dari PKK secara otomatis akan terwujud," ujarnya.


Dikatakan, salah satunya,  masyarakat mampu mengurangi pengeluaran dalam kehidupan sehari-hari karena kebutuhan memasak sudah ada dilingkungan sekitar rumah.


"Kenapa tidak kalau semua ibu ibu dalam Kabupaten Padangpariaman memanfaatkan semua perkarangan  rumah yang kosong untuk ditanam berbagai jenis tanaman otomatis para ibu ibu rumah tangga tidak kesulitan dalam mendapatkan bahan atau alat dapurnya, karena semua telah dtanam di lingkungan rumahnya," tandas Yusrita mengakhiri.(ns)

×
Berita Terbaru Update