Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Lahirkan Generasi Qur'ani Menuju Padangpariaman Religius, Suhatri Bur Buka MTQ Tingkat Kecamatan

Minggu, 12 November 2023 | 07:25 WIB Last Updated 2023-11-12T00:25:23Z


Bupati Suhatri Bur Saat Membuka MTQ

PADANGPARIAMAN -----  Bupati Padangpariaman Suhatri Bur mengharapkan agar isi Al-Qur'an dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga lahirah generasi qurani di Kabupaten Padangpariaman sesuai dengan visi dan misi Padangpariaman religius.


"Saya mengajak seluruh peserta dan masyarakat Padangpariaman untuk membumikan Al-Qur'an, menjadikannya sebagai pedoman dalam bertindak dan berperilaku baik sesuai dengan ajaran alquran," kata Bupati Padangpariaman Suhatri Bur, kemarin, usai membuka secara resmi MTQ Nasionel ke-49 tingkat Kecamatan Enam Lingkung di Mesjid Jamia , Korong Kampuang Paneh, Nagari Pakandangan.


Makanya ia mengungkapkan harapannya sangat besar agar semua isi Al-Qur'an dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari oleh semua lampisan masyarakat Kabupaten Padangpariaman. Shingga semua masyarakat Padangpariaman taat dengan semua ajaran dalam kitab suci tersebut. 


"Saya mengajak seluruh peserta dan masyarakat Padangpariaman untuk membumikan Al-Qur'an, menjadikannya sebagai pedoman dalam bertindak dan berperilaku, sehingga semua masyarakat Padangpariaman lahir dengan generasi muda bangsa yang religius dan hafiz alquran," ungkapnya.


Jadi katanya, MTQ ke-49 tingkat Kecamatan Enam Lingkung tahun 2023 merupakan ajang yang penting dalam memperkuat keimanan dan ketaqwaan kepada Allah serta meningkatkan pemahaman terhadap Al-Qur'an.


"Selain mereka saling berkompetisi tilawah dan hafalan Al-Qur'an, kegiatan ini juga melibatkan berbagai cabang lomba di bidang keagamaan. Saya mengajak semu kafilah yang ikut berlomba dalam MTQ ini agar sama sama menunjukan kualiatasnya masing masing dalam membaca kitab suci alquran," ujarnya.


Jadikan lanjut Suhatri Bur,  ajang MTQ  Nasional ke-49 tingkat Kecamatan Enam Lingkung di Nagari Pakandangan sebagai ajang untuk melahirkan qari dan qariah terbaik masing masing nagari. Sehingga nantinya mereka dapat menjadi wakil Padangpariaman dalam MTQ tingkat Provinsi Sumata Barat. (tuangku kuniang fadjri)



 .

×
Berita Terbaru Update