Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Pjs Wako Padang Alwis : “MTQ ke-38 Momentum Tepat Bumikan Alquran”

Senin, 26 Februari 2018 | 20:29 WIB Last Updated 2022-03-31T15:34:21Z
Pjs Walikota Padang Drs.Alwis, Ketika Membuka MTQ Ke-38 Tingkat Kecamatan Padang Timur ( Fhoto : Humas Pemko Padang )
Padang (Reportase Sumbar)--- Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tentunya sudah menjadi bagian penting dari denyut nadi umat Islam, khususnya dalam membumikan nilai-nilai Alquran di tengah kehidupan. Dan ini sudah menjadi agenda yang dimulai dari tingkat pemerintah pusat, provinsi, kabupaten/kota sampai kecamatan hingga tingkat kelurahan.

"Makanya kita tentu berharap, agar pelaksanaan MTQ kali ini bisa menjadi momentum yang tepat untuk menumbuhkan semangat keislaman dengan membumikan Alquran di tengah-tengah masyarakat terutama di kalangan generasi muda. Karena sesuai filosofi kita di ranah Minang yakninya adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah (ABS-SBK),” demikian ditegaskan Pjs Walikota Padang, Alwis sewaktu membuka MTQ nasional ke-38 tingkat Kecamatan Padang Timur di halaman Masjid Raya Ganting, Sabtu (24/2) ..

Alwis lalu menekankan,  ajang MTQ tersebut memang harus dimaknai sebagai ajang pengaktualisasian ajaran Islam dalam kehidupan. Karena agama Islam adalah bersifat kaffah yakni melingkupi seluruh aspek kehidupan.

“Kalau kita lihat, MTQ sejatinya juga dimaksudkan bagaimana mempertemukan kafilah dari masing-masing utusan untuk saling mengejar prestasi dan memenangkan perlombaan. Namun tentunya bukan itu saja yang diharapkan, karena yang terpenting sekali adalah bagaimana menumbuhkembangkan jiwa qurani dalam diri setiap individu. Sehingga Insyaallah kita akan terhindar dari perbuatan yang tidak diinginkan,” harapnya.

Lebih lanjut Alwis menambahkan, pemantapan nilai-nilai Alquran harus digelorakan sebagai pondasi kehidupan bagi masyarakat terutama generasi muda. Sehingga dengan itu diharapkan mampu mengantisipasi setiap ancaman yang datang dan salah satunya ingin merusak ukuwah Islamiyah dan generasi muda.

Sementara itu, Camat Padang Timur, Ances Kurniawan menyebutkan, penyelenggaraan MTQ nasional ke-38 tingkat Kecamatan Padang Timur juga berbarengan dengan persiapan Kecamatan pariaman Timur sebagai tuan rumah MTQN ke-38 tingkat Kota Padang yang akan dihelat pada September tahun ini.

“Untuk itu, segala persiapan dan potensi harus kita optimalkan. Karena memang yang akan mewakili Kecamatan Padang Timur nantinya adalah para kafilah yang terbaik dalam MTQ tingkat kecamatan.,” imbuhnya.

Senada dengan itu, Sekretaris Camat (Sekcam) Padang Timur Zulbahri menambahkan, MTQ nasional ke-38 tingkat Kecamatan Padang Timur diikuti  antar 10 kelurahan se-Kecamatan Padang Timur dengan jumlah kafilah sebanyak 260 orang yang terdiri dari kategori tingkat TK, anak-anak, remaja hingga dewasa.

“Ada enam cabang yang dilombakan diantaranya, cabang Tilawatil Quran, Hifzhil Quran. Tartil Quran, Fahmil Quran, Syahril Quran dan Khutbah Jumat. Untuk pelaksanaannya dilaksanakan di lima masjid dan satu sekolah selama dua hari, Sabtu-Minggu (24-25/2),” terangnya. (ris/rel)

×
Berita Terbaru Update