Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Sempat Anjlok, Memasuki Lebaran Harga Menaik, Petani Kembali Bergairah Laksanakan Aktifitasnya

Sabtu, 30 April 2022 | 11:08 WIB Last Updated 2022-04-30T04:08:29Z

Pedagang Sayur Mayur

AGAM - Memasukan hari lebaran besok, harga sayur mayur mulai merangkak naik, sejalan dengan kondisi tersebut para petani makin bergairah melaksanakan aktifitasnya.


Sebab, harga harga sempat anjlok ke harga terendah kini harga komoditas pertanian kembali merangkak naik. 


"Harga cabe rawit misalnya, yang sempat terjun bebas berkisar rp.10 perkilonya, kini meningkat menjadi Rp.20 sampai dengan Rp.23 ribu perkilonya," kata  Menan Si Am salah seorang petani di Malalak, kemarin. 


Dia mengaku sangat suprise menyikapi kenaikan harga komoditas sayur belakangan ini. "Alhamdulillah kini harga penjualan cabe hijau dan rawit cukup menggiurkan. Kondisi ini tentunya bisa memberikan motivasi lebih bagi petani," terangnya. 


Sebagai petani Menan tak luput berharap  ke depannya pihak pemerintah bisa lebih memperhatikan nasib para petani. Terutama dengan terus berupaya menjaga kestabilan harga pertanian di pasaran. "Selama ini itulah persoalan serius yang sering dihadapi  petani selama ini," ulasnya. 



Terlebih di tengah situasi ketidakstabilan harga kebutuhan pokok yang terjadi akhir-akhir ini. Tentunya hal itu bisa menjadi beban tersendiri bagi para petani. (ris)


×
Berita Terbaru Update